JEMBER, KilasNusantara.id — Festival Drum Band Piala Bupati Jember 2024 resmi dimulai. Tepatnya, di Stadion Jember Sport Garden (JSG) pada Kamis (11/7/2024) pagi. Acara bergengsi yang diselenggarakan Indonesian Drum Corps Association (IDCA) Kabupaten Jember itu bekerjasama dengan Dinas Kepemudaan dan Olahraga Jember.
Tercatat, ada sebanyak 21 unit drum band terbaik yang terbagi menjadi 4 divisi. Di antaranya, Divisi Dasar (TK), Divisi Junior Senior Non Tiup, Divisi Junior Tiup (Pianika) dan Divisi Senior Tiup. Acara dibuka oleh Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Dr. H. Edy Budi Susilo, M.Si mewakili Bupati Jember, Ir. H. Hendy Siswanto, S.T.IPU., ASEAN Eng.
Menurut dia, Festival Drumband Bupati Jember 2024 ini diharapkan tidak hanya sebagai ajang untuk pembinaan, dan perolehan prestasi. Lebih dari itu, momentum ini diharapkan dapat mewujudkan kebersamaan, saling mengenal, dan berbagi pengalaman antar segenap peserta.
“Drum band bukan sekadar seni musik, tetapi juga menyatukan semangat kebersamaan dan kerja keras untuk mencapai prestasi,” Tegasnya.
Kriteria penilaian yang ketat diikuti dengan teliti untuk memastikan bahwa hanya yang terbaiklah yang akan mengangkat trofi sebagai juara utama.
Kejuaraan Drum Band Piala Bupati Jember 2024 tidak hanya menjadi momentum untuk menunjukkan bakat terbaik, tetapi juga sebagai perayaan kebersamaan dalam wujud olahraga sekaligus wisata di Kabupaten Jember.
Semoga kegiatan ini akan terus menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk berprestasi dalam bidang seni musik dan mempererat tali persaudaraan di Kabupaten Jember.
(Dhr)