Bhabinkamtibmas Polsek Cikancung Bersama Warga Laksanakan Gotong Royong di Desa Ciluluk

Bandung || Kilasnusantara.id – Anggota Bhabinkamtibmas Desa Ciluluk, Polsek Cikancung Polresta Bandung Aipda Gelar Nugraha melaksanakan kegiatan gotong royong di Jalan Desa Ciluluk, Kecamatan Cikancung, Kabupaten Bandung. Rabu (22 Januari 2025).

“Kegiatan gotong royong tersebut difokuskan dengan membersihkan rumput yang tumbuh liar dan ranting pohon yang menghalangi atau masuk ke badan jalan di Desa Ciluluk,” kata Aipda Gelar Nugraha yang ikut gotong royong bersama warga masyarakat.

Aipda Gelar Nugraha bersama masyarakat begitu kompak dan antusias untuk membersihkan sampah serta memotong ranting-ranting pohon di tepi jalan agar aman dilalui oleh masyarakat pengguna jalan.

Selanjutnya, Aipda Gelar Nugraha menyampaikan, kalau tidak dibersihkan secara rutin maka badan jalan akan bertambah sempit karena ditumbuhi semak belukar, Dengan adanya pembersihan jalan ini maka warga yang melintas akan merasa lebih aman terutama saat bepergian pada malam hari dan berharap dengan kegiatan ini akan membangkitkan semangat gotong-royong masyarakat dalam berbagai kegiatan, terutama dalam menjaga kebersihan lingkungan serta sarana dan prasarana agar terpelihara dengan baik dan nyaman untuk dipandang,” ujar Aipda Gelar Nugraha.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Aldi Subartono S.H., S.I.K., M.H., CPHR melalui Kapolsek Cikancung AKP Indra Adhiyana S.H, M.M mengatakan bahwa anggotanya terutama Bhabinkamtibmas selalu hadir di tengah-tengah masyarakat untuk memberikan sentuhan sosial guna menciptakan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. katanya

“Gotong royong merupakan budaya atau kearifan lokal masyarakat yang harus dijaga dan galakkan dalam menciptakan lingkungan hidup bersih dan sehat. Seberat apapun pekerjaan bila dikerjakan dengan bersama-sama, akan menjadi ringan dan cepat selesai,” pungkas Kapolsek Cikancung AKP Indra Adhiyana S.H, M.M. (Humas)