CIMAHI, Kilas Nusantara – KONI Kota Cimahi resmi mengajukan surat pendaftaran Sengketa Hasil pertandingan Cabor Binaraga yang ditujukan ke Dewan Hakim PP Porprov XIV 2022 Jawa Barat, Nomor 002-BH/KONI-CMI/KS//XI/2022, tertanggal 5 November 2022, yang di tandatangani oleh Ketua Umum KONI Cimahi H.Aris Permono,S.sos, M.Si.
Dalam isi surat tersebut menyatakan keberatan atas penilaian akhir atas Cabang Olahraga Binaraga yang dipertandingkan dikelas 95 + Kg, atas nama Shidiq yang berlokasi di BTC Fashion Mall, Bandung, pada hari sabtu (5/11/2022).
Selanjutnya dalam isi surat tersebut, KONI Kota Cimahi keberatan terkait Transparansi penilaian atas hasil akhir pertandingan, karena diduga terdapat kejanggalan dalam penentuan hasil akhir yang dilatarbelakangi kepentingan, sehingga tidak mencerminkan jiwa sportivitas.
KONI Kota Cimahi berharap Dewan hakim dapat memeriksa dan memutuskan terkait hasil Cabor Binaraga yang dipertandingkan dikelas 95 + Kg.
Pada hari sabtu (5/11/2022), Ketua Cabor Binaraga Kota Cimahi Heli Saptaji Wibowo, sangat menyayangkan pelaksanaan Cabor Binaraga Porprov XIV Jawa Barat Tahun 2022 ini, yang diduga berlangsung belum fair play.
“Pelaksanaan cabor binaraga secara teknis penyelenggaraannya sudah sekelas nasional. Namun dalam pencarian bibit prestasi sesuai dengan yel yel “Jawa Barat untuk Indonesia 2025” belum fair play, banyak daerah yang kecewa,” ungkap Heli Saptaji Wibowo, saat ditemui usai pertandingan, di BTC Kota Bandung, Sabtu, 5 November 2022.
Selain Ketua Cabor Binaraga Kota Cimahi, Heli Saptaji Wibowo juga merupakan Sekretaris Umum (Sekum) Cabor Binaraga Jawa Barat memaparkan bahwa hasil saringan ini, atlet yang memang medali, akan dibawa ke PON Medan 2024 dan menurut Heli Saptaji Wibowa bahwa penilain seperti cabor binaraga, senam, dan dansa sangat rawan.
“Di sini juri harus kerja. Artinya boleh disimpulkan di sini belum terjadi fair play, sportifitas belum terlaksana. Dan saya berharap supaya diperbaiki. Saya ingin mengembalikan Provinsi Jawa Barat seperti dekade 90 an, jadi gudangnya atlet nasional binaraga. Saya ingin mencapai itu,” pungkas Heli Saptaji Wibowo.