4 Rumah Warga Hangus Terbakar di Desa Biak Kecamatan Bambel Aceh Tenggara

KUTACANE, KilasNusantara.id – Pristiwa musibah kebakaran terjadi di Desa Biak Muli, Kecamatan Bambel, Kabupaten Aceh Tenggara (Agara) sekira pukul 20:40 WIB Minggu (16/2/2025).

Menurut informasi yang dihimpun awak media ini dari warga setempat, “api berasal diduga konsleting listrik, atas insiden tersebut keluarga yang didalam rumah panik dan berlarian keluar menyelamatkan diri dan meminta bantuan warga terdekat serta menghubungi pihak damkar, ujarnya saat dihubungi via WhatApp.

Terpantau dari laporan Pusdalops-PB, Kepala Kalaksa BPBD Aceh Tenggara Mohd Asbi, ST,.M.M. Bahwasanya pihak damkar BPBD Aceh Tenggara menerima informasi dari warga tentang kejadian rumah kebakaran di Desa Biak Muli, Kecamatan Bambel.

Menyikapi kejadian tersebut, Petugas Damkar Mako Pos Kota dan Pos Kandang Mbelang langsung bergerak kelokasi kejadian untuk melakukan penanganan kebakaran rumah tersebut dengan mengerahkan 6 unit armada damkar ke lokasi untuk pemadamam.

Api berhasil di padamkan sekitar pukul 21.20 WIB dibantu oleh warga masyarakat, bersama TNI dan Polri. Namun pristiwa musibah kebakaran itu tidak ada korban jiwa dan luka-luka.

Sementara itu, pihak keluarga diketahui 4 KK 12 jiwa yang rumahnya terkena dampak musibah kebakaran itu mengungsi ke rumah saudara terdekat.

Adapun dampak kebakaran tersebut menghanguskan 4 (Empat) unit rumah warga berkontruksi kayu yaitu rumah Jamiin (Rumah Rusak Berat), rumah Sumi (Rumah Rusak Berat), rumah Sadik (Rumah Rusak Berat) dan rumah Muliyono (Rumah Rusak Berat).

(Ris/AD)