KPU Sumatera Utara Mengadakan Konfrensi Pers Sejumlah TPS Terkendala Banjir di Wilayah Provinsi Sumut

KOTA MEDAN, KilasNusantara.id — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumatera Utara gelar konferensi pers terkait Pilkada Sumut di kantor KPU Sumut Jalan Perintis Kemerdekaan No 35 Medan, Rabu, 27 November 2024 sore.

Ketua KPU Sumut Agus Arifin didampingi perwakilan Paslon 01 dan Paslon 02 menyampaikan situasi pasca pemilihan di Sumut.

Ketua KPU Agus Arifin menyampaikan bahwa ditemukan juga kertas suara rusak di Nias.

“Ditemukan sejumlah kotak Suara dan kertas suara juga rusak di Dusun 1 desa Gajah kecamatan Bawolato, kabupaten Nias. Saat ini masih pendalaman tim di Nias,” ucap Agus.

Agus juga menyampaikan 110 TPS akan dilakukan pemilihan ulang yang tersebar di sejumlah kabupaten.

“Beberapa TPS yang akan diadakan pemilihan yang tertunda di Medan, Deli Serdang, Asahan dan Binjai,” ucap Agus.

Sebagian besar kendala yang dihadapi adalah persoalan banjir yang dialami Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Sementara tim pemenangan 01 yang dipimpin Hinca Panjaitan menyampaikan akan mengikuti apa yang disampaikan oleh KPU Sumut.

” Kami mendahulukan aspek kemanusiaan, saat ini di beberapa lokasi butuh penyelamatan itu lebih penting,” ucap Hinca.

Hinca menyampaikan data yang disampaikan KPU sinkron dengan data di Tim pemenangan, yakni sejumlah tempat harus menunda pemilihan karena sikon lapangan.

PEWARTA:ROBIN.SILALAHI