Jajaran Direksi Perumda Tirta Pakuan Kota Bogor Telah Resmi Menyerahkan Laporan Evaluasi Kinerja Periode 2020-2025.

Bogor Kilas Nusantara.id

Dalam memasuki akhir masa jabatan Direksi Perumda Tirta Pakuan Kota Bogor Periode 2020–2025, beserta jajaran Direksi secara resmi menyerahkan Laporan Evaluasi Kinerja selama lima tahun masa kepemimpinan kepada Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim beserta jajaran Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor.

Dalam kesempatan tersebut, Dedie Rachim menyampaikan apresiasi dan penghargaan atas tercapainya serta kinerja luar biasa yang telah dilaksanakan oleh jajaran direksi bersama seluruh insan Perumda Tirta Pakuan selama periode kepemimpinan mereka.Selasa (29/10/2025)

Menurutnya, Tirta Pakuan berhasil menunjukkan kinerja yang tangguh, inovatif, dan berorientasi pada pelayanan publik. Berbagai program pembangunan dan pengembangan infrastruktur air bersih telah direalisasikan, cakupan layanan pelanggan terus meningkat, serta kinerja keuangan menunjukkan pertumbuhan positif, baik dari sisi pendapatan maupun laba perusahaan.

Dengan ini kedepan pengolahan air limbah juga menjadi yang harus dikerjakan karena merupakan program dari Pemerintah Pusat. Setiap Langkah kerja nyata yang kita lakukan senantiasa memberikan yang terbaik untuk pelanggan, dan kita mengucapkan Terima Kasih Kepada Bapak Walikota beserta jajarannya. (**Jay)