Brigadir Ajeng Triyafrianggi Raih Juara 2 Kapolda Cup VI Kejurda Inkanas Jawa Barat

BANDUNG || KILASNUSANTARA.ID – Digelar tiga hari, Kapolda Cup VI Kejurda Inkanas Jawa Barat 2024 resmi ditutup, Brigadir Ajeng Triyafrianggi berhasil menjadi juara 2.

Di final, Brigadir Ajeng bertemu dengan Brigadir Anggun dari Setukpa di kategori Kata Perorangan Putri dengan skor 2-3.

Meski hanya meraih juara 2, Brigadir Ajeng tetap bangga, karena masih bisa membawa nama Polresta Bandung menjadi Juara Umum.

Diketahui, Brigadir Ajeng Triyafrianggi merupakan atlet andalan Polresta Bandung, dimana pada tahun 2022 pernah meraih medali emas di ajang Kapolri Cup.

Atas prestasi tersebut, Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo mengapresiasi atas perjuangan personilnya di ajang Kapolda Cup VI Kejurda Inkanas Jawa Barat 2024.

“Saya ucapkan terimakasih kepada seluruh atlet yang telah berjuang di Kapolda Cup VI Kejurda Inkanas Jawa Barat 2024,” kata Kusworo. Senin, 10 Juni 2024.

“Khususnya kepada Brigadir Ajeng anggota Bag Ops Polresta Bandung yang berhasil meraih juara 2,” ujarnya.

Kusworo mengatakan dengan mengirimkan 100 atlet, Polresta Bandung berhasil menjadi Juara Umum di Kapolda Cup VI Kejurda Inkanas Jawa Barat 2024.

Sementara, Brigadir Ajeng Triyafrianggi saat dihubungi melalui pesan singkat mengatakan dirinya sempat kesulitan saat melawan Brigadir Anggun dari Setukpa.

“Di pertandingan kemarin bisa dikatakan yang paling sulit, karena saya akui lawan yang saya hadapi memang kuat,” kata Ajeng.

“Tapi dengan menjadi juara kedua, saya tetap bangga. Karena saya dan teman-teman yang lain bisa menjadikan Polresta Bandung menjadi Juara Umum,” pungkasnya.***