SERANG, KilasNusantara.id — Badan Pembinaan Potensi Keluarga Besar Banten (BPPKB) mengadakan acara temu kangen yang di selenggarakan di Sekretariat Dewan pengurus Anak Cabang (DPAC) pabuaran yang diketuai M.Sai, sabtu (08/06/2024).
Hadir dalam acara temu kangen tersebut yaitu para anggota dan jajaran dan acara di isi dengan kegiatan pengajian yasinan dan do’a bersama serta di lanjut makan bersama setelah selesai acara inti.
Pada kesempatan tersebut, M.Sai memberikan sambutan tentang kinerja organisasi BPPKB, moto berjuang beramal ber Akhlakul karimah.
“Itu moto ormas kita, semoga kita semua bisa mengamalkannya,” jelas M.Sai.
Selain itu, M.Sai mengajak menjaga kekompakan dalam setiap ada kegiatan dan harus bisa mamahami dalam struktur organisasi, paham sama tupoksi masing-masing.
“Namun walau kita beda dalam struktur organisasi tapi kita disini sama, duduk sama rendah berarti sama tinggi,” ujar M.Sai
“Kita harus punya rutinitas kegiatan organisasi yang aktif ada beberapa hal yang perlu saya sampaikan,” tambah M.Sai memaparkan.
Tak lupa, M.Sani berpesan agar fokus Visi dan Misi, ormas harus bisa bersinergi dengan masyarakat sekitar dalam hal kegiatan gotong royong di antaranya, yang lebih penting adanya kehadiran ormas BPPKB bisa memberi rasa aman dan nyaman di lingkungan setempat.
“Saya tidak bosan mengingatkan dan mengajak kepada semua rekan-rekan untuk selalu aktif dalam mengadakan acara kumpulan bersama selain kita mempererat silaturahm kita isi kegiatan dengan acara pembahasan ormas kita kedepan agar semakin maju dan kompak.” pungkasnya.
(Hidayat)