Kapolsek Rantau Alai Bersama Petugas Giat Mendistribusikan Kotak TPS ke Wilayah Hukumnya

OGAN ILIR, Kilasnusantara.id – Kapolsek Rantau Alai AKP Sutopo bersama-sama petugas PPK, PPS dan petugas dari TNI dan Kepolisian mendistribusikan kotak suara TPS ke wilayah hukum Polsek Rantau Alai melalui jalan darat dan perairan. Rabu (14/02/2024).

Kapolsek Rantau Alai AKP Sutopo menerangkan, pelaksanaan distribusi kotak suara dilakukan oleh petugas-petugas yang telah ditunjuk termasuk personilnya yang melaksanakan pengawalan dan pengamanan.

 “Alhamdulillah pelaksanaan distribusi semua sudah selesai ke semua TPS yang ada di wilayah hukum Polsek Rantau Alai, semuanya berjalan aman, lancar dan sesuai harapan kita semua,” ungkap AKP Sutopo.

Pada kesempatan tersebut, Kapolsek Rantau Alai menghimbau kepada warga untuk dapat menggunakan hak pilihnya dalam memberikan suara pada pemilu yang sedang kita selenggarakan bersama.

 “Mari semua warga yang sudah terdaftar sebagai Pemilih agar dapat menggunakan hak suaranya, satu suara sangat berarti untuk masa depan bangsa ini,” pungkas AKP Sutopo.